Asuransi Mobil Murah Ini Rekomendasi di Tahun 2022

Asuransi Mobil Murah – Berikut ini rekomendasi asuransi mobil murah di tahun ini untuk kalian yang sedang berencana asuransikan mobil kamu.

Asuransi kendaraan adalah jenis asuransi khusus kendaraan, di mana risiko yang kemungkinan terjadi pada kendaraan dialihkan kepada perusahaan asuransi.

Menurut Undang-Undang Nomor 2 Tahun 1992 tentang perasuransian, asuransi merupakan perjanjian antara dua pihak, di mana pihak penanggung mengikatkan diri kepada tertanggung, dengan menerima premi asuransi untuk memberikan penggantian kepada tertanggung karena kerugian, kerusakan, atau kehilangan keuntungan yang diharapkan atau tanggung jawab hukum pihak ke tiga yang mungkin akan diderita tertanggung, yang timbul dari suatu peristiwa yang tidak pasti, atau memberikan suatu pembayaran yang didasarkan atas meninggal atau hidupnya seseorang yang dipertanggungkan.

Secara umum, asuransi bisa diartikan sebagai ganti rugi finansial oleh pihak perusahaan asuransi kepada nasabah asuransi dari berbagai macam risiko yang tak terduga dan bisa terjadi di masa mendatang.

Jenis Asuransi Mobil Motor (Asuransi Kendaraan)

Secara umum, jenis asuransi mobil dibagi menjadi dua, yaitu All Risk dan TLO, berikut penjelasan lengkapnya:

All Risk

All Risk adalah jenis asuransi yang akan membayar klaim untuk semua jenis kerusakan. Artinya, jenis asuransi mobil satu ini akan membayar semua jenis kerusakan kendaraan, mulai dari kerusakan ringan, berat, hingga kehilangan. Tak heran jika asuransi All Risk pembiayaannya lebih mahal daripada TLO.

Sebelum mengurus asuransi mobil jenis All Risk, pastikan Anda bandingkan dengan asuransi All Risk dan asuransi mobil TLO. Selain itu, Anda juga bisa membandingkan mobil terbaik dari berbagai perusahaan asuransi terkemuka di seluruh Indonesia.

Total Loss Only (TLO)

Total Loss Only (TLO) adalah jenis asuransi mobil yang dapat diajukan apabila terjadi kehilangan total. Sederhananya, jenis asuransi ini hanya bisa diajukan ketika pemilik kendaraan kehilangan mobil pribadinya. Adapun yang dimaksud dengan kehilangan total adalah saat mobil terjadi kerusakan di atas 75% atau kehilangan pencurian ataupun karena perampasan.

Sementara itu, jika mobil Anda mengalami kerusakan di bawah 75%, Anda tidak akan mendapat ganti rugi atas kerusakan. Meski begitu, premi asuransi TLO lebih rendah jika dibandingkan dengan asuransi mobil all risk.

Rekomendasi Asuransi Mobil Murah Tahun 2022

Saat ini banyak perusahaan asuransi yang berlomba-lomba menawarkan asuransi mobil termurah All Risk.

Berikut ini premi asuransi mobil All Risk termurah versi Duitpintar.com yang dapat dipertimbangkan.

1. Sinar Mas, Premi Rp175.000/bulan
2. ACA, Premi Rp218.000/bulan
3. Autocilin, Premi Rp257.497/bulan
4. AXA Mandiri, Premi Rp194.000/bulan
5. Allianz, Premi Rp242.334/buan
6. Tokio Marine, Premi Rp205.000/bulan
7. Tugu Pratama Indonesia, Premi Rp175.000/bulan

Manfaat Asuransi Mobil Motor (ASuransi Kendaraan)

Asuransi memiliki manfaat untuk memberikan proteksi dari risiko ketidakpastian dan dipercaya mampu meningkatkan rasa tentram bagi setiap pemegangnya.

Oleh karena itu, dianjurkan untuk setiap orang turut serta dalam program asuransi. Adapun beberapa manfaat asuransi mobil ialah sebagai berikut:

  1. Memberi Jaminan Risiko Kerugian
  2. Memberikan Rasa Tenang dan Aman
  3. Sebagai Sarana Investasi
  4. Membantu Mengelola Keuangan

Apapun produk asuransi pilihanmu, kenalilah dulu terkait seluk beluk produknya dan ketahui apa yang kamu butuhkan.

Semoga dapat ketemu dengan produk asuransi mobil murah yang pas dengan apa yang kamu butuhkan saat ini.

Editor: Kurniots